Rabu, Mei 7, 2025
BerandaDAERAHSosok Iptu Joko Setiyono, Kasi TIK Polres Kotamobagu yang Bekerja di Balik...

Sosok Iptu Joko Setiyono, Kasi TIK Polres Kotamobagu yang Bekerja di Balik Layar

Berita-BMR.com, KOTAMOBAGU – Iptu Joko Setiono, merupakan salah seorang Perwira Pertama yang saat ini menjabat sebagai Kasi Teknologi dan Informasi (TIK) di Polres Kotamobagu Polda Sulawesi Utara.

Jika disebut namanya mungkin sosok Bhayangkara satu ini tak banyak dikenal oleh masyarakat, meskipun hampir keseluruhan masa dinasnya ia ingin abdikan di salah satu struktur yang paling panting dalam Institusi Polri.

Puluhan tahun bertugas di bidang Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK) serta menguasai berbagai alat Telekomunikasi mulai dari Radio, Handy Talky serta berbagai perangkat Video Conference dan Zoom Meeting membuat perannya untuk percepatan informasi dan pelaporan sangatlah penting.

Bernama lengkap IPTU Joko Setiyono atau akrab disapa Pak Joko. lahir di Sleman 52 tahun silam dan telah berdinas selama 32 tahun dan tetap ingin memberikan pengabdiannya untuk Polri dengan penuh semangat tanpa mengeluh.

Sebab, baginya apa yang negara percayakan melalui pimpinan apabila dilaksanakan dengan tulus akan menjadi kepuasan tersendiri lewat keahliannya dalam bidang TIK.

Memiliki peran penting dan bekerja dari belakang layar adalah sebuah kebanggaan dan baginya mampu melayani institusi melalui percepatan informasi adalah sebuah kehormatan.

“Tidak terlihat namun kami ada, mengabdi dengan integrasi melayani dengan teknologi. Sebab apa yang negara percayakan melalui pimpinan apabila dilaksanakan dengan tulus akan menjadi kepuasan tersendiri”, ucap pak Joko saat diwawancara oleh media ini.

Pak joko menilai bahwa tugas Polri sangat banyak yang dapat dilihat serta dirasakan oleh masyarakat namun tidak sedikit pula tugas-tugas Polri yang selama ini masyarakat tidak ketahui namun mampu menopang tugas-tugas primer.

(Humasresktg/Fitra)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular